Kapan Anda Harus Ganti Shock Absorber

Posted by

Fungsi utama dari Shock Absorber dan penopangnya adalah untuk menjaga kestabilan ban berinteraksi
dengan jalan, sehinga Anda dapat mengendalikan kendaraan dengan baik.
Shock breaker bekerja dengan cara merubah energi kinetik akibat kejutan jalan yang tidak rata pada pegas atau per menjadi energi panas pada fluida di dalam shockbreaker. Sebenarnya kerja shockbreaker mirip dengan pompa oli, jadi ketika terjadi ayunan pada kendaraan shock breaker bekerja. Batang shock yang di kaitkan pada chasis kendaraan akan bekerja sebagai pompa, sedangkan bagian shock yang lainya menjadi tabung. Oli yang dipompa ini dikendalikan kecepatan dan volumenya dengan mekanisme valve atau orifis yang terdapat di atas dan di bawah shock breaker. Sehingga ayunan tadi dapat diredam kecepatan dan besarnya.

Anda akan berada dalam bahaya, kehilangan kendali dijalan jika shock absorber dap penopangnya tidak lulus test berikut ini:

1. Apakah kendaraan Anda sulit dikendalikan? 
Apakah Anda merasakan kemudi kendaraan anda seringkali membuang secara tidak terkendali ? bayangkan anda membawa kendaraan yang tidak rigid..hmmm..pasti sudah mengendalikannya..seperti mendorong agar2 kalau shock mati.....kalau shock masih bagus sepeti mendorong potongan besi.....itu contoh extremenya.....he..he..kalau anda merasakan handling mobil anda begitu susah itu berarti bahwa shock absorber. anda sudah tidak berfungsi segeralah ganti !!!

2. Periksalah ban kendaraan Anda 
Jika ban kendaraan Anda aus secara tidak merata (ada yang kemakan ada yang tidak....atau bahasa germannya macul-macul gitu), itu berarti shock absorber kendaraan anda sudah tidak berfungsi. Sebab shock yang tidak berfungsi dengan baik mengakibatkan grip kendaraan ke aspal tidak menjadi sempurna dan tidak merata..sehingga ban akan terkikis secara tidak merata.... Silahkan ganti!!!

3 Periksa Shock absorber kendaraan Anda, Apakah Anda menemukan oil keluar dari tabungnya? 
Kalau iya berarti seal shockbreaker anda sudah bocor...memang ada beberapa jenis kendaraan yang bisa diganti sealnya saja tapi ini tidak direkomendasikan sebab apabila seal sudah bocor dan oli kurang biasanya as shock breaker itu sendiri sudah termakan..maka meskipun sudah diganti sealnya akan cepat bocor kembali......sebaiknya ganti unit shock breaker anda..... 

4. Apakah kendaraan Anda sudah mentok atau kandas? 
Apabila kendaraan Anda mentok atau kandas 
sewaktu melewati jalan rusak, berlubang, rel kereta api, atau rintangan lain, maka shock breaker anda sudah tidak sesuai dengan namanya lagi..yaitu dia tidak dapat meredam kejutan......hal ini dapat di akibatkan oleh oli shock yang habis atau pun klep shock yang sudah tidak berfungsi lagi........sehingga ketika terjadi kejutan tidak dapat diredam..hanya Per saja yang menahan..sehingga terkadang terdengar suara..jdugg......atau shock mentok..........Jika terjadi demikian sebaiknya shock anda di ganti...

5.Bagaimana ayunan kendaraan Anda?
Tekan dan ayun beberapa kali, kemudian
lepaskan. Bila ayunan tidak segera berhenti, itu
absorber Anda perlu segera diganti. Lagi-lagi karena tidak sesuai dengan namanya ...sebagai peredam..


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: 07.41.00

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Mebel Murah Lengkap

Cerita Ngeblog
Create by AMARA FURNITURE. Diberdayakan oleh Blogger.